Masa Ta’aruf Siswa Madrasah (MATSAMA) Untuk Bentuk Karakter Siswa

Berikut ini adalah informasi mengenai Masa Ta’aruf Siswa Madrasah (MATSAMA) Untuk Bentuk Karakter Siswa. Berita ini kami kutip dari laman resmi Kemenag tanggal 17 Juli 2017. Inilah informasi selengkapnya.

Direktur Kurikulum, Sarana, Kelembagaan, dan Kesiswaan (KSKK) Madrasah M. Nur Kholis Setiawan
Direktur Kurikulum, Sarana, Kelembagaan, dan Kesiswaan (KSKK) Madrasah M. Nur Kholis Setiawan

Masa Ta’aruf Siswa Madrasah (MATSAMA) Untuk Bentuk Karakter Siswa

Masa libur belajar sudah usai. Para siswa mulai hari ini kembali masuk ke madrasahnya masing-masing. Seluruh madrasah di Indonesia menggelar Masa Ta’aruf Siswa Madrasah (MATSAMA) bagi siswa baru Tahun Pelajaran 2017/2018. 

Direktur Kurikulum, Sarana, Kelembagaan, dan Kesiswaan (KSKK) Madrasah M. Nur Kholis Setiawan mengatakan MATSAMA didesain sebagi sarana membentuk karakter siswa. Karenanya, kegiatan ini strategis dalam konteks penanaman dan pembentukan karakter yang unggul bagi siswa baru madrasah. 

Sehubungan itu, M. Nur Kholis meminta Kepala Madrasah melakukan pengawasan guna memastikan seluruh kegiatan MATSAMA diorientasikan untuk mendukung nilai-nilai utama Gerakan Nasional Revolusi Mental, yaitu: nasionalisme, integritas, kemandirian, gotong royong, dan religious.

“MATSAMA mempunyai peran strategis dalam memperkuat karakter siswa madrasah. Saya berharap kegiatan MATSAMA dapat mendukung implementasi nilai-nilai dan karakter utama GNRM yaitu nasionalisme, integritas, kemandirian, gotong royong, dan religious,” Kata M. Nur Kholis Setiawan di Jakarta, Senin (17/07).

Direktur KSKK Madrasah juga meminta agar kegiatan MATSAMA diisi dengan kegiatan-kegiatan yang dapat mendukung program moderasi Islam. Menurutnya, siswa baru Madrasah harus dibekali dengan materi-materi keislaman yang moderat. 

Guru Besar UIN Sunan Kalijaga tersebut juga mengingatkan agar kegiatan MATSAMA tidak dijadikan sebagai ajang perpeloncoan dan kekerasan, baik dari guru kepada siswa baru, ataupun dari siswa senior kepada siswa yunior. (Abdullah Faqih)

Sumber: https://kemenag.go.id/berita/read/504939/dir-kskk--matsama-untuk-bentuk-karakter-siswa

Demikian yang bisa kami sampaikan informasi mengenai Masa Ta’aruf Siswa Madrasah (MATSAMA) Untuk Bentuk Karakter Siswa. Semoga bisa bermanfaat.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel