Kamus Ungkapan Bahasa Jawa

Berikut ini adalah berkas Kamus Ungkapan Bahasa Jawa. Download file format PDF.

Kamus Ungkapan Bahasa Jawa
Kamus Ungkapan Bahasa Jawa

Kamus Ungkapan Bahasa Jawa

Berikut ini kutipan teks/keterangan dari isi berkas Kamus Ungkapan Bahasa Jawa:

Kamus Ungkapan Bahasa Jawa ini diterbitkan Departemen Pendidikan dan Kebudayaan RI Tahun 1990.

PENGANTAR

Proyek Pembinaan Bahasa dan Sastra Indonesia yang bemaung di bawah Pusat Pembinaan dan Pengembangan Bahasa, Departemen Pendidikan dan Kebudayaan, sejak tahun 1974 mempunyai tugas pokok melaksanakan kegiatan kebahasaan dan kesastraan yang bertujuan meningkatkan mutu pemakaian bahasa Indonesia yang baik dan benar, menyempumakan sandi (kode) bahasa Indonesia, mendorong pertumbuhan sastra Indonesia, dan meningkatkan apresiasi sastra Indonesia. Dalam rangka penyediaan sarana kerja dan buku acuan bagi mahasiswa, guru, dosen, tenaga peneliti, tenaga ahli, dan masyarakat umum, berbagai naskah basil penelitian dan penyusunan para ahli diterbitkan dengan biaya proyek ini.

Buku Kamus Ungkapan Jawa merupakan salah satu hasil penyusunan Proyek Pembinaan Bahasa dan Sastra Indonesia tahun 1985/1986 yang pelaksanaannya dipercayakan kepada tim peneliti. Oleh karena itu, saya ingin menyatakan penghargaan kepada Dra. Sri Sukesi Adiwimarta, Pusat Pembinaan dan Pengembangan Bahasa/Fakultas Sastra, Universitas Indonesia, Dra. Sri Timur Suratman, Pusat Pembinaan dan Pengembangan Bahasa, Drs. Kuntamadi, Werdatama Pusat Pembinaan dan Pengembangan Bahasa, Dra. Sulistiati, Pusat Pembinaan dan Pengembangan Bahasa, dan Dra. Umi Basiroh, Pusat Pembinaan dan Pengembangan Bahasa, yang telah berjasa mengembangkan tenaga dan pikirannya dalam usaha pengembangan bahasa daerah pada khususnya dan bahasa Indonesia pada umumnya.

Ungkapan bahasa Jawa dalam bentuk bebasan, pepindhan, sanepo, salona, dan paribasan merupakan alat pengungkap pikiran dan perasaan dalam masyarakat Jawa. Isi dan makna yang terkandung di dalamnya mencerminkan pandangan hidup dan cara berpikir masyarakat Jawa.

Makin lama ungkapan-ungkapan yang mengandung nilai-nilai keagamaan, adat istiadat, pendidikan moral, tingkah laku, dan sebagainya ltu, makin tidak dikenal dan tidak diketahui, terutama oleh generasi muda. Oleh karena itulah, Kamus Ungkapan Bahasa Jawa ini disusun untuk memperkenalkannya kepada masyarakat dan dalam rangka penggalian, pendokumentasian, dan pewarisannya kepada generasi mendatang, serta dalam rangka pelestarian budaya daerah sebagai unsur budaya nasional.

PENDAHULUAN

Peribahasa dan pepatah merupakan alat pengungkap pikiran dan perasaan dalam masyarakat bahasa. Demiklanpula dalam masyarakat Jawa, peribahasa dan pepatah ltu tercermin dalam ungkapan tradisional yang berbentuk bebas­an, sanepa; pepindhan, saloka, dan paribasan. Dengan ungkapan itu kedalaman maksud suatu gagasan dapat disampaikan dengan jelas, ringkas, dan padat, isi yang terkandung di dalamnva senantiasa mencerminkan pandangan hidup dan cara berpikir masyarakat Jawa. Ungkapan-ungkapan Jawa lahir, hidup, dan berkembang di kalangan masyarakat Jawa. Perkembangannya berlangsung secara lisan, dari mulut ke mulut dan tidak diketahui lagi siapa penciptanya yang pertama kali.

1. Cakupan Kamus
Ungkapan yang dipilih untuk dliadikan bahan kamus ini berdasarkan isinya dapat digolongkan menjadi beberapa jenis, yaitu: 

bebasan: Ungkapan yang tidak menggunakan tamsil atau ibarat, isinya perumpamaan mengenai watak, sifat, dan tingkah laku manusia. Contoh: nabok nyilih tangan
Berbuat curang atau jahat terhadap orang lain tanpa melakukan nya sendiri.


sanepa: Ungkapan yang menggunakan perumpamaan, terjadinya atas rangkaian kata, adjektiva dan nomina. Contoh: arang kranjang. Menderita luka berat karena banyaknya luka bekas tikaman atau tusukan. 

pepindhan: Ungkapan yang mengandung isl pengumpamaan, pembandingan, atau kemiripan, biasanya didahului kata kaya, kadi,lir ('seperti')
Contoh: kaya mimi lan mintuna
Bagaikan ikan mimi dan ikan mintuna, sangat rukun.

saloka: Ungkapan yang menggunakan perumpamaan atau misal benda, hewan, tumbuhan, atau bagian alam yang isinya menggambar- kan keadaan seseorang, tingkah lakunya, dan sebagainya.
Contoh: gajah marani wantilan
Sengaja mencari kesul itan atau kecelakaan,

paribasan: Ungkapan yang tetap pemakaiannya, dengan arti yang sesung- guhnya dan bukan arti kiasan.
Contoh: jer basuki mawa bea
Keberhasilan atau keselamatan dapat dlperoleh dengan pengorbanan.

2. Susunan Kamus
Ungkapan dalam kamus ini disusun sebagai entri dalam dua tahap, yaitu: (1) pengelompokan ungkapan, dan (2) pengabjadan berdasarkan pengabjadan murni.

2.1 Pengelompokan Ungkapan
Pengelompokan ungkapan dilakukan berdasarkan kata-kata yang digunakan dalam ungkapan itu:
a. apabila ungkapan itu mengandung nomina, pengelompokannya didasarkan pada nomina pertama. Misalnya, ati bengkong oleh oncor dan nggedhekake atine tengu masuk dalam kelompok ati;
b. apabila ungkapan itu tldak mengandung nomina, pengelompokannya didasarkan pada verba pertama. Misalnya, glethak segor dikelompokkan pada glethak; dan
c. apabila ungkapan itu tidak mengandung nomlna dan verba, pengelompokannya didasarkan pada adjektiva pertama. Misalnya, sluman slumun slamet dikelompokkan pada adjektiva slamet. 

2.2 Pengabjadan Murni
Setelah ungkapan yang terpilih itu selesai dikelompokkan, selanjutnya tiap kelompok disusun sebagaientri dan diabjadkan berdasarkan abjad murni, baik pengabjadan ke samping maupun pengabjadan ke bawah. Misalnya, kelompok ungkapan asu disusun lebih dahulu dari pada kelompok ati. Dalam kelompok ati, ungkapan kethul atine lebih dahulu darlpada ungkapan riggadho ati.

3. Penerjemahan Ungkapan
Ungkapan yang dijadikan entri kamus setelah dikelompokkan, kemudian diterjemahkan, dan diberikan isi atau maksudnya. Penerjemahan ungkapan dilakukan kata demi kata, kemudian diberikan terjemahan isi atau maksud ungkapan itu.

Jika ungkapan itu mempunyai padanan peribahasa atau perumpamaannya dalam bahasa Indonesia, maka ungkapan Indonesia ltu disertakan sebagai keterangan tambahan, yang dituliskan di belakang isi atau maksud ungkapan Jawa itu.

    Download Kamus Ungkapan Bahasa Jawa

    Selengkapnya mengenai susunan dan isi berkas Kamus Ungkapan Bahasa Jawa ini silahkan lihat dan unduh pada link di bawah ini:

    [Download] Kamus Ungkapan Bahasa Jawa (1990).pdf

    Demikian yang bisa kami sampaikan mengenai keterangan berkas dan share file Kamus Ungkapan Bahasa Jawa. Semoga bisa bermanfaat.

    Iklan Atas Artikel

    Iklan Tengah Artikel 1

    Iklan Tengah Artikel 2

    Iklan Bawah Artikel