Buku Pedoman SMK Membangun Desa

Berikut ini adalah berkas Buku Pedoman SMK Membangun Desa. Download file format PDF.

Buku Pedoman SMK Membangun Desa
Buku Pedoman SMK Membangun Desa

Buku Pedoman SMK Membangun Desa

Berikut ini kutipan teks/keterangan dari isi berkas Buku Pedoman SMK Membangun Desa:

Buku Pedoman SMK Membangun Desa ini diterbitkan oleh Direktorat  Sekolah  Menengah Kejuruan Direktorat  Jenderal  Pendidikan  Vokasi Kementerian  Pendidikan  Kebudayaan Tahun 2021.

Pengantar

Berkaitan dengan program pemerintah tentang pembangunan ekonomi pedesaan, sejak tahun 2018 telah dimulai dengan pengalokasian dana stimulus melalui kementerian dan lembaga terkait, antara lain Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD), Dinas Pertanian, Dinas Perhubungan, Dinas Perindustrian, Dinas Perdagangan, dan Dinas Kesehatan yang direalisasikan dalam bentuk program-program pengembangan atau peningkatan pembangunan dalam berbagai aspek di pedesaan.

Untuk mendukung dan mensukseskan program pemerintah tersebut, Direktorat SMK berinisiasi mendorong Sekolah Menegah Kejuruan (SMK) yang tersebar diseluruh Indonesia, khususnya di pedesaan, untuk berpartisipasi secara aktif dalam pelaksanaan program-program desa tersebut, dalam pelaksanaannya dilakukan secara kolaboratif dengan Pemerintah Desa dan atau kementerian/kelembagaan lain, dalam peningkatan daya saing sumber daya manusia pedesaan melalui pendidikan dan pelatihan, pengintegrasian pembelajaran praktik, teaching factory, PKL, serta pemanfaatan kapasitas lain yang dimiliki SMK.

Kolaborasi program SMK dengan Desa dapat dilakukan sesuai dengan program keahlian yang dimiliki SMK, maupun program keahlian yang lainnya namun demikian tetap memerhatikan ketercapaian kompetensi peserta didik sesuai dengan tuntutan kurikulum yang telah diselaraskan dengan dunia usaha dan industri.

Sebagai upaya agar ada keseragaman, landasan, dan acuan SMK dalam berperan, memposisikan diri, berkolaborasi dalam merancang, melaksanakan, serta mengevaluasi program dan kegiatan secara efektif dan efisien, maka diperlukan pedoman yang disebut Pedoman SMK Membangun Desa.

Pedoman SMK Membangun Desa ini diharapkan menjadi acuan semua SMK serta pemangku kepentingan dalam pelaksanaan program dan kegiatan pembanguna ekonomi di pedesaan, dalam rangka mewujudkan desa yang mandiri dan sejahtera.

Latar Belakang

Sejak pemerintah mengalokasikan dana stimulan untuk pengembangan ekonomi pedesaan melalui dana desa di Kementerian dan Lembaga terkait, banyak program-program yang dikemas dan disalurkan ke pemerintah desa yang dalam pelaksanaanya perlu dukungan dan keterlibatan berbagai pihak termasuk institusi pendidikan seperti SMK agar hasilnya dapat maksimal.

Keberadaan SMK dengan sistem pembelajaran, termasuk PKL, dalam peningkatan kompetensi peserta didik dilakukan dengan praktik langsung di lapangan kerja, sedangkan tenaga pendidik, khususnya guru kejuruan, sudah kompeten dalam bidangnya, selain mengajar juga melakukan pekerjaan yang telah biasa dilakukan melalui pusat bisnis, unit produksinya atau Badan Layanan Usaha Daerah (BLUD). Sejumlah SMK mempunyai aset atau fasilitas yang bisa dimanfatkan masyarakat khususnya penyelenggaraan pendidikan dan pelatihan, serta kegiatan lainnya.

SMK memiliki 9 (sembilan) bidang keahlian, yang lulusannya sesuai dengan kebutuhan tenaga kerja, dengan kompetensi yang berbeda-beda dapat mendukung program pembangunan ekonomi pedesaan, karena tujuan utama lulusan SMK dipersiapkan untuk mengisi dunia kerja pada tingkat global, nasional, dan regional, serta kemandirian sesuai dengan kompetensi keahliannya.

Pembangunan perdesaan bagian integral dari pembangunan nasional dan memenuhi kebutuhan tenaga standar internasional, sehingga peran SMK dalam pembangunan perdesaan selain berdasarkan landasan keunggulan dan kearifan lokal, juga tidak bisa dilepaskan dari kaidah-kaidah dan teknologi global. Produk-produk perdesaan harus memiliki standar internasional, sehingga proses produksi yang dilakukan di perdesaan juga harus memenuhi standar global. Di sinilah salah satu peran SMK dalam pembangunan perdesaan, untuk turut serta malakukan percepatan perubahan pola pikir, penerapan teknologi modern dan tepat guna, dan prosedur kerja warga perdesaan.

Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa, Pasal 78, Ayat (1) menyatakan bahwa tujuan pembangunan Desa adalah peningkatan kesejahteraan masyarakat Desa dan kualitas hidup manusia serta penanggulangan kemiskinan melalui pemenuhan kebutuhan dasar, pembangunan sarana dan prasarana Desa, pengembangan potensi ekonomi lokal, serta pemanfaatan sumber daya alam dan lingkungan secara berkelanjutan.

Desa sebagai basis kekuatan pembangunan masih mengalami permasalahan mendasar, mengingat jumlah maupun persentase kemiskinan masih di dominasi penduduk perdesaan. Walaupun pembangunan infrastruktur dan dana desa semakin besar, namun program tersebut belum mampu mengangkat perekonomian masyarakat desa menjadi lebih sejahtera. Arus uang yang mengalir ke desa dari program dana desa belum sepenuhnya dinikmati penduduk miskin. Kebijakan Dana Desa untuk pembangunan yang berorentasi pembangunan infrastruktur belum bisa mengangkat penduduk miskin keluar dari jebakan kemiskinan yang kronis.

Peran SMK dalam pembangunan perdesaan menjadi penting untuk saat ini maupun di masa depan, mengingat sebagian besar SMK berada di kawasan perdesaan. SMK dapat berperan menjadi penggerak pembangunan perdesaan, dengan melakukan inovasi dan edukasi masyarakat desa menjadi masyarakat modern dan berkemajuan. Selain itu, lulusan SMK dapat menjadi angkatan kerja baru perdesaan yang mengusai kecakapan teknologi modern dan tepat guna, keterampialn kreativitas dan inovasi, pemikiran kritis dan pemecahan masalah kompleks, komunikasi, kolaborasi, dan kewirausaan, sehingga lulusan SMK akan menjadi generasi baru perdesaan dalam mewujudkan pembangunan Indonesia yang adil, makmur, dan sejahtera.

Dasar Hukum
  1. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional;
  2. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 6 Tahun 2014 Tentang Desa;
  3. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 9 Tahun 2015 tentang Perubahan Kedua atas Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah;
  4. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 11 Tahun 2020 tentang Cipta Kerja;
  5. Peraturan Pemerintah Nomor 17 Tahun 2010 tentang Pengelolaan dan Penyelenggaraan Pendidikan, sebagaimana telah diubah dalam Peraturan Pemerintah Nomor 66 Tahun 2010 tentang Perubahan Atas Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 17 Tahun 2010 tentang Pengelolaan dan Penyelenggaraan Pendidikan;
  6. Peraturan Pemerintah Nomor 11 Tahun 2021 tentang Badan Usaha Milik Desa;
  7. Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 34 tahun 2018 tentang Standar Nasional Pendidikan Sekolah Menengah Kejuruan/Madrasah Aliyah Kejuruan (SMK/MAK);

Tujuan

Memberikan acuan kepada SMK dan pihak terkait lainnya dalam berpartisipasi mendukung program pembangunan sumber daya manusia di pedesaan dan ekonomi pedesaaan secara kolaboratif, termasuk perencanaan, pelaksanaan, monitoring, dan evaluasi serta hal lain yang terkait dengan efektifitas dan efesiensi pelaksanaan kegiatan yang dikolaborasikan.

Sasaran

Sasaran dari Program SMK Membangun Desa adalah SMK yang berada di seluruh wilayah Indonesia.

Manfaat
  1. SMK, desa/kelurahan, dan pihak terkait lainnya memiliki persepsi yang sama tentang konsep SMK membangun desa;
  2. SMK memiliki acuan dalam melakukan program, sinergi, prosedur, strategi, monitoring dan evaluasi program SMK membangun desa;
  3. Desa/kelurahan memiliki acuan dalam melaksanakan sinergi dengan SMK untuk memajukan sekolah dan pembangunan perdesaan;
  4. Mitra (Stakeholder) lainnya memiliki acuan dalam mendukung penguatan peran SMK dalam pembangunan perdesaan.

    Download Buku Pedoman SMK Membangun Desa

    Selengkapnya mengenai susunan dan isi berkas Buku Pedoman SMK Membangun Desa ini silahkan lihat dan unduh pada link di bawah ini:

    Download Buku Pedoman SMK Membangun Desa.pdf

    Demikian yang bisa kami sampaikan mengenai keterangan berkas dan share file Buku Pedoman SMK Membangun Desa. Semoga bisa bermanfaat.

    Iklan Atas Artikel

    Iklan Tengah Artikel 1

    Iklan Tengah Artikel 2

    Iklan Bawah Artikel