Buku Ekstrakurikuler Sepak Bola Jenjang SMP

Berikut ini adalah berkas Buku Ekstrakurikuler Sepak Bola Jenjang SMP MTs. Download file format PDF.

Buku Ekstrakurikuler Sepak Bola Jenjang SMP

Buku Ekstrakurikuler Sepak Bola Jenjang SMP

Berikut ini kutipan teks/keterangan dari isi berkas Buku Ekstrakurikuler Sepak Bola Jenjang SMP:

Buku Ekstrakurikuler Sepak Bola Jenjang SMP ini diterbitkan oleh Direktorat Sekolah Menengah Pertama Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia.

Sejalan dengan Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 9 Tahun 2020 tentang Perubahan atas Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 45 Tahun 2019 tentang Organisasi dan Tata Kerja Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, salah satu tugas dan fungsi Direktorat Sekolah Menengah Pertama adalah menyusun norma, standar, prosedur, dan kriteria di bidang peserta didik, sarana prasarana, tata kelola, dan penilaian pada sekolah menengah pertama dan pendidikan layanan khusus pada Sekolah Menengah Pertama.

Buku ini merupakan pemenuhan tugas dan fungsi Direktorat Sekolah Menengah Pertama dalam menyusun norma, standar, prosedur, dan kriteria di bidang peserta didik. Pengembangan ekstrakurikuler merupakan fokus pekerjaan bidang peserta didik, dimana kegiatan ekstrakurikuler merupakan wadah bagi peserta didik untuk mengembangkan potensi, minat, dan bakat agar mampu mencapai taraf maksimal dalam upaya pembinaan manusia seutuhnya yang berkarakter positif.

Besar harapan buku ini dapat digunakan dalam kegiatan ekstrakurikuler sehingga proses belajar di satuan pendidikan yang menekankan pada pemenuhan kebutuhan peserta didik bisa terlaksana.

Materi dalam buku ini dibuat menggunakan bahasa yang sesuai dengan usia peserta didik dan dilengkapi dengan banyak ilustrasi, sehingga mampu menarik minat baca dan mempermudah peserta didik dalam memahaminya. Semoga buku ini dapat dijadikan sebagai salah satu sumber informasi dan ilmu pengetahuan dalam rangka mengembangkan pendidikan karakter bagi peserta didik, khususnya di jenjang Sekolah Menengah Pertama.

Daftar Isi

Daftar Isi dalam Buku Ekstrakurikuler Sepak Bola Jenjang SMP, antara lain:

BAB I
Hakikat Sepak Bola
Sejarah Sepak Bola Dunia
Sejarah Singkat Sepak Bola Indonesia
Sejarah Sepak Bola Tingkat SMP
Perjalanan Bintang Muda Sepak Bola Indonesia

BAB II
Peraturan Sepak Bola
Peraturan tentang Pemain
Peraturan tentang Lapangan
Peraturan tentang Gawang
Peraturan tentang Bola
Peraturan tentang Waktu Permainan
Peraturan tentang Perlengkapan Pemain

BAB III
Teknik Dasar Sepak Bola
Mengenal Bola
Mengontrol Bola
Menendang Bola
Mengumpan/Mengoper Bola
Menembak Bola ke Gawang
Menggiring Bola
Menyundul Bola
Lemparan Bola ke Dalam
Teknik Dasar Penjaga Gawang
Latihan Pengembangan Teknik Dasar Sepak Bola

BAB IV
Pengembangan Kondisi Fisik Sepak Bola
Unsur Koordinasi
Unsur Kecepatan
Unsur Kelincahan
Unsur Daya Tahan
Unsur Kekuatan
Unsur Kelenturan
Pemanasan

BAB V
Taktik dan Strategi dalam Sepak Bola
Formasi 4-4-2
Formasi 4-3-3
Daftar Kata dan Istilah Sepak Bola

Hakikat Sepak Bola

Sepak bola adalah salah satu olahraga permainan beregu yang dimainkan oleh sebelas orang setiap regunya dan salah satunya adalah seorang penjaga gawang. Permainan sepak bola dilakukan dengan cara menendang-nendang bola. Tujuannya untuk memasukkan bola ke gawang regu lawan dan mempertahankan gawang regunya dari kemasukan bola.

Walaupun permainannya identik dengan menendang-nendang bola, namun permainan dapat juga menggunakan anggota tubuh lain, seperti kepala dan dada atau menyentuh bola dengan anggota tubuh lain, kecuali tangan. Pemain yang diperbolehkan menyentuh atau menggunakan tangan hanya penjaga gawang, itupun dapat dilakukan di dalam daerah kotak penalti atau dengan istilah lain daerah kotak enam belas.

Permainan sepak bola dimainkan di atas lapangan rumput empat persegi panjang dengan meletakkan gawang di ujung sisi yang berlawanan sebagai tujuan menembakkan bola. Selain bertujuan untuk memasukkan bola ke gawang lawan, permainan sepak bola juga dimainkan dengan cara menjaga gawang regunya dari kemasukan bola dari regu lawan. Berdasarkan tujuan tersebut, maka dalam permainan sepak bola dikenal dengan sistem menyerang dan bertahan. Sistem menyerang bertujuan untuk memasukkan bola ke gawang lawan, sedangkan bertahan berupaya untuk mempertahankan gawang dari serangan regu lawan agar gawang tidak kemasukkan bola. Sepak bola dapat dimainkan sebagai olahraga prestasi dan juga dapat dijadikan sebagai olahraga rekreasi untuk meningkatkan kebugaran.

Olahraga permainan sepak bola lebih dominan dimainkan oleh kaum pria, namun seiring perkembangan zaman, olahraga sepak bola juga sudah banyak dimainkan oleh kaum wanita. Hal ini dibuktikan dengan banyaknya kompetisi sepak bola wanita seperti piala dunia sepak bola wanita. Di Indonesia, olahraga sepak bola wanita juga sudah mulai dipertandingkan. Salah satunya di Pekan Olahraga Nasional, walaupun masih sebatas eksebisi.

    Download Buku Ekstrakurikuler Sepak Bola Jenjang SMP

    Selengkapnya mengenai susunan dan isi berkas Buku Ekstrakurikuler Sepak Bola Jenjang SMP ini silahkan lihat dan unduh pada link di bawah ini:

    Download Buku Ekstrakurikuler Sepak Bola Jenjang SMP.pdf

    Demikian yang bisa kami sampaikan mengenai keterangan berkas dan share file Buku Ekstrakurikuler Sepak Bola Jenjang SMP. Semoga bisa bermanfaat.

    Lihat juga berkas lainnya terkait dengan Ekstrakurikuler:

    Kami rekomendasikan juga beberapa berkas lainnya dan buku terbaru terkait dengan olahraga Sepak Bola:
    1. Buku Pengembangan Model Latihan Sepak Bola dan Bola Voli Lihat Buku
    2. Kartu buku wasit sepak bola dan futsal CIMA Lihat Buku
    3. Kartu buku wasit sepak bola dan futsal merah dan kuning SPEEDS 008-3 Lihat Buku
    4. PAPAN STRATEGI SEPAKBOLA FUTSAL BASKET / COACH BOARD FOOTBALL CIMA / BUKU STRATEGI CIMA Lihat Buku
    5. Buku-buku olahraga (sepakbola,cbasket,) Lihat Buku
    6. Edisi Olah Raga Buku Jago Sepak Bola Basket Voli/Penerbit Cemerlang [Original 100%] Lihat Buku
    7. MAJALAH OLAHRAGA SEPAKBOLA LIGA ITALIA Lihat Buku
    8. Psikologi Olahraga untuk Sepakbola Lihat Buku
    9. Majalah OLAHRAGA SEPAK BOLA Bola Vaganza four four two liga inggris UNITED Lihat Buku
    10. BUKU STRATEGI FUTSAL TACTICAL BOARD FUTSAL Lihat Buku
    11. buku olahraga sepak bola keterampilan taktik dan fakta Lihat Buku
    12. BUKU LANGKAH MENJADI PEMAIN SEPAK BOLA HEBAT Lihat Buku
    13. Kartu Wasit Sepak Bola / Buku Wasit Futsal Kuning dan Merah Lihat Buku
    14. Buku Pengembangan Model Latihan Sepak Bola dan Bola Voli - Irfandi Lihat Buku
    15. Buku Pengembangan Model Latihan Sepak Bola Dan Bola Voli Lihat Buku
    16. Buku Soccer and Baseball / Sepak Bola dan Bisbol Lihat Buku
    17. Buku Olahraga - Buku Pintar Sepak Bola Lihat Buku
    18. BUKU SPORT KIDS MAHIR BERMAIN SEPAK BOLA Lihat Buku
    19. Buku Pengembangan Model Latihan Sepak Bola Dan Bola Voli Lihat Buku
    20. Buku Pengembangan Model Latihan Sepak Bola Dan Bola Voli Lihat Buku
    21. SPIRITUALITAS SEPAK BOLA A MUHAIMIN ISKANDAR PERSPEKTIF SOSIAL POLITIK PIALA DUNIA 2006 BUKU OLAHRAGA BUKU SOSIAL BUKU POLITIK BUKU ORIGINAL BUKU ASLI Lihat Buku
    22. BUKU PINTAR SEPAK BOLA SUCI CENTHINI DAN THEODORA RUSSEL BUKU HOBI DAN OLAHRAGA BUKU SEPAK BOLA BUKU PENGEMBANGAN DIRI BUKU KARIR Lihat Buku
    23. Buku Olahraga - Kisah Seru Bintang Sepakbola Muslim (Buka Bicara Boom Tapi Goool!!!) Lihat Buku
    24. Buku Olahraga - Panduan Bola Mania (Profil Klub Sepakbola Favorit Dunia) Lihat Buku
    25. Buku Olahraga - GOL! (Fakta Lengkap Sepak Bola & Piala Dunia) Lihat Buku
    26. Buku Olahraga - Gol! (Fakta Lengkap Sepak Bola & Piala Dunia) Lihat Buku
    27. Buku Olahraga - Buku Pintar Sepak Bola (Intimedia) Lihat Buku
    28. Buku Olahraga - Fakta Sepak Bola Dunia Lihat Buku
    29. Buku Olahraga - Fakta Sepak Bola Dunia (365++ Sejarah & Fakta Unik) Lihat Buku
    30. Buku Olahraga - Sepak Bola Remaja (Petunjuk dan Latihan Bagi Kesebelasan Remaja) Lihat Buku
    31. Papan / Buku Strategi Pelatih 4 in 1 Sepakbola Futsal Basket Voli Lihat Buku
    32. Buku Olahraga - Wonderkid (Kisah Sukses Talenta Muda Sepak Bola Dunia) Lihat Buku
    33. Buku Anak - Seri Olah Raga Anak Sepak Bola Lihat Buku
    34. Tes Dan Pengukuran Olah Raga Sepakbola MURAH Lihat Buku

    Iklan Atas Artikel

    Iklan Tengah Artikel 1

    Iklan Tengah Artikel 2

    Iklan Bawah Artikel